Arena PON XIX Jabar 2016

Jatim Tambah Emas dari Karate

Atlet Karate Jatim mempersebahkan medali emas. (Foto: istimewa)

COWASJP.COM – ockquote>

O l e h: Slamet Oerip Prihadi

-----------------------------------------

CABANG olahraga (cabor) karate menyumbang satu medali emas buat kontingen PON Jawa Timur (Jatim). Satu emas itu disumbangkan karateka putri, Sisilia Agustin di kelas kata perorangan putri.

Hebatnya lagi, Sisilia mengalahkan karateka tuan rumah Yulianti Safrudin di partai final yang berlangsung di GOR Saboga ITB, Minggu (18/9/2016). Dalam laga ini, Sisilia menang telak dengan skor 4-1.

BACA JUGA: Karena Faktor X, Wushu Jatim Hanya Kebagian Perak

"Sisilia memang andalan kita untuk merebut emas dan sudah dibuktikan dengan mengalahkan karateka tuan rumah," kata Ketua Umum Pengprov Forki Jatim, Totok Lucida kepada wartawan di GOR Saboga ITB.

BACA JUGA: 10,8 Persen Emas, Jatim Tertinggal

Hari pertama pertandingan karate PON XIX memperebutkan 4 emas dari 4 nomor yang dipertandingkan. Selain kata perorangan putri, juga kata perorangan putra, kumite -84 perorangan putra, dan kumite +84 perorangan putra.

Jatim mengandalkan karateka Umar Syarif yang turun di kelas kumite +84 putra. "Peluang Umar sangat besar, karena saat ini dia yang terbaik di kelasnya," kata Eliyas Tande, wasit karate asal Jatim. *

Pewarta :
Editor :
Sumber :

Komentar Anda