Piala Dirgantara 2017

Green Force Tembus Semifinal

COWASJP.COMALHAMDULILLAH. Sampai laga ke-2 fase grup Piala Dirgantara 2017, Green Force Persebaya menjadi satu-satunya tim yang merebut poin absolut (6 poin). Ini setelah di laga perdana Grup B Green Force menang 4-2 atas PSN Ngada, Selasa 28 Februari malam. Kemudian menang lagi 1-0 atas Persbul Buol di laga kedua, Kamis malam 2 Maret 2017 di Stadion Maguwoharjo, Sleman. (Lihat data klasemen dan hasil pertandingan di bawah).

Dengan 6 poin  sampai laga ke-2, Arek-Arek Persebaya bisa dikatakan telah merebut tiket semifinal. Terima kasih striker gaek Rachmad Affandi yang mencetak gol tunggal di menit 65 ke gawang Persbul Buol. 

Di laga pamungkas (ke-3), Sabtu 4 Maret 2017, kick off pukul 18.30 WIB, Green Force diharapkan minimum bisa menahan seri Cilegon United FC agar bisa merebut tahta juara Grup B. 
Andai kalah 1 gol pun oleh Cilegon FC di laga ke-3, Persebaya masih lolos ke semifinal karena unggul selisih gol. Sementara ini selisih gol Persebaya plus 3. Memasukkan 5 gol, kemasukan 2 gol. Selisih gol Cilegon United 0 (nol). Memasukkan 1 gol, kemasukan 1 gol. 

Prediksi hasil seri versus Cilegon United Sabtu 4 Maret tidaklah berlebihan. Bahkan peluang menang pun masih terbuka. Pihak manajemen (Jawa Pos), pelatih Iwan Setiawan, dan seluruh Laskar Green Force tentu memancang target menang di laga pamungkas. Tidak ada alasan untuk mengurangi gas kendati posisi di atas angin. Kekuatan Cilegon United harus dihadapi sepenuh hati. Sebab, bisa saja mereka bertarung edan-edanan (mencapai peak performance) ketika menghadapi Persebaya. 

Tampaknya Mat Halil dan kawan-kawan wajib mengemban semboyan sakral Persebaya 1987/1988. Yaitu LOW PROFILE, HIGH PRODUCT. Tetap rendah hati, meskipun menang beruntun. Tak pernah meremehkan kekuatan siapa pun lawannya. Tak pernah jumawa kendati juara.

rachmad-effendiNaAfQ.jpgRachmad Affandi (mengangkat kedua tangan), sang pencetak gol tunggal kemenangan Persebaya. (foto: Jawa Pos)

Satu hal lagi yang patut diingat. Tag line The Dream Team Persebaya 1987/1988 berlaku universal. KAMI HAUS GOL KAMU!! Inilah yang didambakan jutaan para pecinta Persebaya dan Bonek khususnya. Selamat berjuang! (*)

KLASEMEN PIALA DIRGANTARA 2017 

GRUP A

1.PS Mojokerto Putra  2  1  1  0  7-3  4

2.Persiba Bantul  2  1  0  1  3-4  3

3.Persibo Bojonegoro  2  0  2  0  5-5  2

4,Persikama Kab. Magelang  2  0  1  1  2-5  1

HASIL PERTANDINGAN GRUP A

Senin, 27 Februari 2017 

15:30 Persiba Bantul v Persikama  Kab. Magelang 3-0

18:30 Persibo Bojonegoro v PS Mojokerto Putra  3-3 

Rabu, 1 Maret 2017 

15:30 Persiba Bantul v PS Mojokerto Putra  0-4

18:30 Persikama v Persibo Bojonegoro  2-2

Jum’at, 3 Maret 2017 

15:30 PS Mojokerto Putra v Persikama 

18:30 Persibo Bojonegoro v Bantul 

GRUP B

1.Persebaya Surabaya  2  2  0  0  5-2  6

2.Persbul Buol  2  1  0  1  1-1  3

3.Cilegon United  2  1  0  1  1-1  3

4.PS Ngada  2  0  0  2  2-5  0

HASIL PERTANDINGAN GRUP B

Selasa, 28 Februari 2017 

15:30 Persebaya Surabaya v PS Ngada  4-2

18:30 Cilegon United v Persbul Buol  0-1

Kamis, 2 Maret 2017 

15:30 PS Ngada v Cilegon United  0-1

18:30 Persbul Buol v Persebaya Surabaya  0-1

Sabtu, 4 Maret 2017 

15:30 Persbul Buol v PS Ngada 

18:30 Persebaya Surabaya v Cilegon United 

SEMIFINAL

Senin, 6 Maret 2017

Semifinal 1 

15:30 Juara Grup B Vs Runner Up Grup A 

Semifinal 2 

18:30 Runner Up Grup B Vs Juara Grup A 

PEREBUTAN PEMENANG III

Selasa, 7 Maret 2017

15:30 Kalah Semifinal 1 v Kalah Semifinal 2 

FINAL

Rabu, 8 Maret 2017

15:00 Pemenang Semifinal 1 v Pemenang Semifinal 2

Pewarta :
Editor :
Sumber :

Komentar Anda