COWASJP.COM – ockquote>
JUDUL di atas sangat spekulatif. Jerman Hebat, tapi Chile Melesat (dan juara). Tentu spekulasi ini berujung positif-negatif. Kalau betul disambut baik oleh para penggila bola, kalau salah pasti dicibir. Logika dan data statistik pertandingan Jerman sebelum menembus final, masuk akal bila banyak pengamat dan penggila bola yang menjagokan Jerman.
Tapi biarlah. Kami siap dicibir agar selalu sadar menjadi manusia biasa yang tak luput dari alpa dan kekeliruan. Kalau toh ternyata nanti dugaan kami betul, ya itu karena kebetulan saja. Di tulisan ini, kami fokus pada laga final Chile versus Jerman.
Kendati pelatih Jerman, Joachim Loew tidak memancang target juara di pentas Piala Konfederasi 2017, nyatanya mereka sukses menembus final secara meyakinkan. Mengempaskan Mexico 4-1 di semifinal.
Yang jelas, para pengamat Asia dan Eropa lebih banyak yang pro Jerman. Jerman diposisikan sebagai tim atas. Uniknya, sejak dua hari lalu situs Asian Handicap tidak bisa updating lagi. Mungkin diblokir oleh pemerintah RI. Bisa dibuka sih, tapi tetap saja data semifinal Jerman versus Mexico yang muncul. Tapi, nggak apa-apa. Kita masih bisa melihat FIFA Predictor.
DATA FIFA PREDICTOR
Perebutan Tempat Ke-3
Portugal 74 persen, Mexico 26 persen
FINAL
Chile 39 persen, Jerman 61 persen
Kalau kita terjemahkan (atau konversikan) ke dalam bentuk handicap atau voor, maka:
BURSA BOLA VERSI ASIA
Perebutan Tempat Ke-3
Minggu 2 Juli 2017
19:00 Portugal v Mexico 0 : 1 1/4
StadionOtkrytiye Arena, Moskow.
FINAL
Senin 3 Juli 2017
01:00 Chile v Jerman 1/2 : 0
Stadion Krestovskyi, St. Petersburg.
**
Kita semua tahu bahwa di sepanjang sejarah Piala Konfederasi (sejak Piala Konfederasi pertama tahun 1992), baik Jerman maupun Chile belum pernah jadi juara. Karena itu, siapa pun pemenang laga final Piala Konfederasi 2017 di Rusia nanti, adalah gelar juara pertama bagi mereka di Piala Konfederasi.
Secara statistik sementara ini tim-tim Benua Amerika lebih unggul dari tim-tim Benua Eropa.
DISTRIBUSI JUARA PIALA KONFEDERASI
4 kali - Brasil
2 kali - Prancis
1 kali - Argentina, Denmark, Meksiko
Akan tetapi, tentu data statistik tidak menentukan secara mutlak terhadap duel akbar final Chile versus Jerman. Bisa saja Jerman menjadi negara ke-3 Eropa yang sukses merebut tahta juara Piala Konfederasi.
PREDIKSI PENGAMAT 2 x 45 MENIT
Gilabola.com: Chile 2 – 1 Jerman
Sindonews.com: Chile 1 – 1 Jerman
Alasan: Pertahanan Jerman agak rapuh, meski serangan mereka luar biasa. Sedangkan pertahanan Chile begitu kuat saat mengimbangi Portugal selama 120 menit di semifinal.
Sepakbola.com: Chile 1 – 1 Jerman (Chile menang penalti)
Whoscored: Chile 2 – 1 Jerman
Bleacher Report: Chile 1-1 Jerman (Jerman menang adu penalti)
ESPN FC: Chile 2-1 Jerman (tapi lewat perpanjangan waktu, 2 x 45 menit seri entah 0-0 atau 1-1)
PERKIRAAN STARTING XI
Chile (4-3-3): Bravo (g): Beausejour, Medel, Jara, Isla; Hernandez, Diaz, Aranguiz; Sanchez, Vidal, Vargas. Pelatih: Juan Antonio Pizzi Torroja, 49 tahun.
Jerman (3-4-2-1): Ter Stegen (g): Ginter, Rudiger, Kimmich; Hector, Goretzka, Rudy, Henrichs; Stindl, Draxler; Werner. Pelatih: Joachim Loew, 57 tahun.
HEAD TO HEAD
Kedua tim, Chile dan Jerman, sebelumnya pernah bertemu dalam lima kesempatan, salah satunya terjadi di babak grup turnamen ini. Sampai saat ini, Chile tidak pernah mengalahkan Jerman. Sementara Jerman menang dalam empat dari lima pertemuan sebelumnya, saat keduanya berhadapan dalam fase grup, laga berakhir imbang 1-1.
HADIAH UANG
Juara 4,1 juta dolar AS = Rp 54,12 miliar
Runner up 3,6 juta dolar AS = Rp 47,52 miliar
Tempat ketiga 3 juta dolar AS = Rp 39,60 miliar
Tempat keempat 2,5 juta dolar AS = Rp 33 miliar.
Empat tim yang gagal menembus semifinal masing-masing memperoleh 1,7 juta dolar AS = Rp 22,44 miliar.
Jadi, semua tim peserta pulang dengan membawa hadiah uang miliaran. Yang gagal menembus semifinal pun mendapat hadiah Rp 22,44 miliar per tim. Untuk tim yang gagal, kalau toh hadiah uang harus dibagi 40 orang (mulai pelatih, staf pelatih, pemain, sampai ahli urutnya) rata-rata per orang masih mendapatkan Rp 561 juta. Wouw. (*)