COWASJP.COM – SESUAI janji, Agung Mundi P, ST, SH, MM, General Manager Marketing, PT Surya Timur Sakti Jatim, Penyalur Utama Sepeda Motor Yamaha & Parts, maka sejak Minggu lalu, generasi terbaru Yamaha yakni All New Vixion R, telah diluncurkan di kawasan Jawa Timur, NTB, NTT dan Kalimantan.
Menurut Agung, kehadiran sepeda motor yang berjuluk : "Live In Supremasi" ini, dibarengi dengan peluncuran Yamaha yang memiliki gaya scooter. Dia adalah All New Aerox 155.
"Terus terang, hadirnya dua generasi ini secara berbarengan ini memang menjadi andalan terbaru Yamaha, karena masing masing memiliki berbagai performa yang berbeda. Tentu saja dengan catatan, masing masing memiliki kelebihan yang berbeda pula, " ujar Agung, pada CowasJP, kemarin di ruang pamer Graha RSSR Jl. Basuki Rahmat 45- 47 Surabaya.
BACA JUGA: All New X Ride Mulai Jelajahi Jalan Jalan​
Ditanya soal, kelebihan sosok All New Vixion, Agung mengungkapkan, bahwa ada sembilan kelebihan baru yang dimiliki motor 155 Cc. Antara lain, mesinnya memiliki enam percepatan. Sehingga membuat performa semakin maksimal dan lebih responsif.
"Ini benar benar mesin baru 155 Cc empat katup yang dilengkapi dengan VVA, dengan begitu, torsi merata di setiap putaran mesin. Selain itu, suhu mesinnya dijamin stabil. Karena dilengkapi juga dengan liquid Cooled," katanya.
Bukan hanya itu, kata Agung, untuk kali ini fitur fitur All New Vixion juga mengalami perubahan yang lebih berkelas. Misalnya, lampu depan menggunakan teknologi LED dengan model yang agresif. " Ini yang membuat tampilannya lebih sporty dan aerodinamis. Pokoknya pada sosok All New Vixion ini telah terjadi enovasi besar besaran," ujarnya.
Di bagian lain, Agung sempat mengingatkan bahwa selain, All New Vixion R, Yamaha juga memiliki jagoan baru, dia adalah Aerox 155 yang memiliki predikat " one Stage Ahead. Nah, sesuai dengan predikatnya, tipe scooter yang satu ini, memiliki rangkaian perubahan. "Yang menonjol adalah Smart Key System, yakni sistem kunci canggih tanpa anak kunci. Sehingga praktis dan aman", ujar Agung, sambil menjelaskan bahwa Aerox 155 ini memiliki tiga warna pilihan.
"Yellow, Black dan Matte red. Sedangkan untuk All New Vixion R juga tersedia tiga warna, masing masing Matte Red Black, Matte Greeb White dab Racing Blue," katanya. Nah, kalau soal harga, menurut Agung, harga All New Vixion R on the road, Rp. 29.905.000. Sedangkan untuk Aerox 155, Rp. 23.250.000. " jadi terserah minat yang mana, DPnya bisa 10 persen kok," kata Agung. (*)