COWASJP.COM – Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas berkunjung ke Pasuruan, Rabu (13/4/2022) siang.
Kunjungannya kali ini untuk me-launching 1 juta vaksinasi Booster Kementerian Agama dan Kementerian Kesehatan di Pondok Pesantren Bayt Al Hikmah, Kota Pasuruan.
Launching dilakukan oleh Menteri Gus Yaqut bersama Walikota Pasuruan Saifullah Yusuf; Bupati Pasuruan HM. Irsyad Yusuf; Wakil Walikota Pasuruan Adi Wibowo, dan Wakil Bupati Pasuruan KH Abdul Mujib Imron.
Usai acara launching Menag langsung meninjau jalannya vaksinasi booster yang dipusatkan di hall Ponpes Bayt Al Hikmah.
Dalam sambutannya, Gus Yaqut mengatakan bahwa vaksinasi booster menjadi syarat wajib bagi para pemudik yang ingin berlebaran bersama keluarganya di kampung.
FOTO: istimewa.
Untuk itulah, pemerintah menyediakan stok vaksin booster kepada semua pemudik dengan jumlah banyak.
"Kita sediakan banyak untuk masyarakat yang akan mudik tahun ini. Karena bagi yang mudik wajib vaksinasi sempurna. Yaitu vaksin tahap 1, tahallp 2 dan vaksin booster," katanya.
"Di Indonesia, jumlah warga yang mudik tahun ini didominasi oleh penduduk Jatim. Itulah sebabnya launching 1 juta vaksinasi booster dilaksanakan di Jatim," lanjut Gus Yaqut.
Warga Jatim diminta agar betul-betul melengkapi persyaratan vaksinasi ini dengan mendatangi faskes- faskes terdekat.
Di lokasi launching sendiri, Pemkot Pasuruan menyediakan 2000 dosis vaksin booster bagi seluruh warga kota dan Kabupaten Pasuruan, diselesaikan dalam dua hari. Termasuk di dalamnya adalah Pengasuh Ponpes Bayt Al Hikmah, Gus HM Idris Hamid juga ikut divaksin booster.
Gus Idris menegaskan bahwa vaksinasi tidak membatalkan puasa. Dan halal. Namun bagi warga yang masih saja ragu, bisa mengikuti vaksinasi pada malam hari setelah berbuka puasa. (*)