Mobil Seken Keren

Honda Jazz Tranmisi Ndu-ndutan

Honda Jazz (Foto: PT Honda Prospect Motor)

COWASJP.COM
Honda Jazz sangat laris di Indonesia. Bahkan terlaris dari PT Honda Prospect Motor (HPM) sebagai prinsipal mobil Honda di Indonesia. Karena keren dan harga tidak terlalu mahal.

Silakan cek harga bekasnya ada ratusan unit selalu update di sini: Honda Jazz Bekas

Berikut ini kelemahan sekaligus kelebihan Honda Jazz.

1. Suspensi

Honda Jazz memiliki sistem kaki-kaki yang unik. Suspensi yang cukup keras di depan dan lembut pada bagian belakang. Akibatnya ketika berkendara seorang diri suspensi mobil terasa keras. 

Tapi jika Anda berpergian bersama 4 orang dewasa, mobil menjadi amblas. Untuk mengatasi hal ini, Anda bisa mengganti dengan per yang memiliki jarak ulir lebih rapat.

2. Mesin

Kelemahan Honda Jazz berikutnya yang sering dialami sebagian pemilik mobil ini adalah mesin bergetar. Cirinya adalah jarum rpm tidak stabil atau naik turun. Untuk mengatasi hal ini bisa dengan membersihkan throttle body sampai benar-benar bersih. Atau bisa juga dengan setting ulang ECU.

3. Valve Body

Bagian yang satu ini pada Honda Jazz juga mudah sekali kotor. Terlebih lagi jika pemilik sering menempuh perjalan jauh dengan mpbilnya. Akibatnya performa mobil tersendat dan pada akhirnya konsumsi bahan bakar terasa boros. 

Solusinya, bersihkan valve body secara berkala di bengkel langganan Anda.

4. Transmisi

Pada bagian transmisi khususnya dialami para pengguna Jazz transmisi otomatis. 

Gejalanya adalah tuas transmisi sulit digeser ke posisi tertentu, atau mobil terasa ndut-ndutan saat berganti gigi. Solusinya adalah selalu lakukan pergantian oli transmisi CVT standar Honda secara berkala sesuai rekomendasi pabrikan.

Demikian sekilas ,emgenali karakter Honda Jazz. (*)

Pewarta : Djono W. Oesman
Editor : Slamet Oerip Prihadi
Sumber :

Komentar Anda