Laporan Okky dari Portugal (36)

Albufeira Bisa Diibaratkan bagai Bali-nya Portugal

Salah satu sudut Albufeira Old Town: Bali-nya Portugal. (FOTO: Okky Putri Prastuti)

COWASJP.COMKini, Wisatawan mancanegara mulai banyak mendatangi Bali, Indonesia. Tercatat oleh Badan Pusat Statistik (BPS) pada Juli 2023 sebanyak 440.000 turis datang liburan di Bali. Naik 6,8% dari bulan sebelumnya. 

Pesona Bali selalu menjadi daya tarik spesial bagi para pelancong mancanegara. Tiga negara tertinggi yang menyumbang kedatangan turis di Bali yaitu Australia, India, dan Tiongkok. 

Apabila Indonesia punya Bali sebagai primadona bagi wisatawan asing , maka Portugal punya Algarve. Dan, ini uniknya, di Algarve ada suatu daerah yang suasananya seperti Bali. Orang Indonesia menyebut inilah Bali di Algarve.

Berdasarkan info dari National Institute of Statistics of Portugal (INE) hingga Mei 2023 tercatat 5,4 juta pengunjung yang memasuki Portugal. Yang datang ke Algarve rata-rata per tahun sekitar 2,7 juta. Jumlah turis tertinggi yang liburan ke Portugal datang dari UK (Inggris), Jerman, Perancis, USA, dan Spanyol. 

Pada bulan Mei 2023, kedatangan turis telah meningkat 21% dibandingkan Mei 2022. Pariwisata di Portugal sudah tidak diragukan lagi menjadi salah satu sumber pendapatan utama negara Portugal.

DUPLIKASI BALI

Albufeira Old Town adalah salah satu tempat duplikasi Bali. Karena pantai adalah destinasi wisata utama di Algarve, maka banyak sekali toko yang menjual pernak-pernik kebutuhan pantai. Seperti payung, handuk, mainan pasir-pasiran, topi pantai, hingga baju tipis ala pantai. Dress cantik yang biasanya dijumpai kala liburan di pantai. Plek sama persis dengan di Indonesia. Bahkan, katanya, ada salah satu pemilik toko di sana yang juga buka cabang di Bali. 

Albufeira-1.jpgBali Spa rekomendasi tempat spa terbaik di Algarve. (FOTO: Okky Putri Prastuti)

Benar-benar seperti Bali karena ditambah ada Bali Spa di sana. Tempat beauty spa pertama yang ada di Algarve. 

Pemiliknya asli orang Indonesia, yaitu Yohana. Teman Indonesia yang kemarin langsung mendatangi kami di hotel saat tiba di Algarve. Dia sudah membuka Bali Spa hampir 8 tahun di Algarve. Pelanggannya dari berbagai mancanegara. Ditambah lagi kebanyakan bule tidak begitu mengenal Indonesia. Tapi saat dibilang Bali, mereka langsung tahu. 

Rasanya tak afdol kalau belum ke Bali Spa saat di Albufeira – Algarve. Yohana selain owner juga langsung massage therapist professional. Sudah banyak penghargaan internasional yang diraih Yohana. Maka tidak diragukan lagi kualitasnya. 

Albufeira2.jpgOwner Bali Spa - Yohana (kiri), pjatannya mantab tenan. (FOTO: Fariz Hidayat)

Para bule yang sudah cocok pasti balik lagi ke Bali Spa. Setelah me time pijet 2,5 jam langsung mampir sebentar di Bali-nya Algarve. Cukup bernostalgia dengan suasana di Bali.

Water Splash atau Water Park merupakan destinasi wajib di Algarve. Air di Portugal bagian selatan cenderung lebih hangat. Sehingga lebih nyaman untuk berenang ria. ZooMarine menjadi pilihan Zirco untuk menikmati liburan musim panasnya. 

ZooMarine merupakan wahana waterpark kolam renang dengan berbagai macam desain. Ada atraksi hewan seperti lumba-lumba, burung dan singa laut. Ada kebun binatang mini, taman kupu-kupu, kolam buaya, akuarium hewan laut kecil, dan juga wahana bermain. Bahkan wahana 4D pun ada. Paket komplit pakai banget.

Albufeira-3.jpgZirco antusias di taman kupu-kupu. (FOTO: Okky Putri Prastuti)

Welcome to ZooMarine. Penulis (Okky) bersama dua puteranya Zirco (kanan) dan Zygmund. (FOTO: Fariz Hidayat)

Wajib seharian dari pagi sampai sore di sini. Jam operasi ZooMarine dari 10.00 - 17.00 WEST (Western European Summer Time). Harga tiket untuk dewasa sebesar 32,5 Euro (Rp530.000). Anak-anak (tinggi badan di atas 1 meter hingga umur 10 tahun) sebesar 23,5 Euro (Rp383.000). Karena Zygmund (adik Zirco) tingginya belum mencapai 1 meter maka masih gratis. 1 Euro : Rp. 16.300. 

Untuk masuk ke wahana dan taman bermain tidak memerlukan pembelian tiket lagi. Jadi sudah all in. 

Ada beberapa wahana yang tidak bisa dinikmati oleh anak bertinggi badan di bawah 1 meter. Salah satunya Zygmund tidak bisa masuk ke kolam arus deras Dinosaurus. Sedangkan untuk mainan naik kereta dan juga kuda berputar (merry go round) bisa naik berulang kali bebas tiket. Jadi ada plus dan minusnya. 

Zoomarine juga sudah lengkap karena disediakan restoran yang harganya tidak terlalu mahal. Seporsi makanan sekitar 10 Euro. Hanya menjual burger, sandwich, dan kentang goreng. Jangan sampai cari bakso atau siomay ya. Pasti gak ada di sini. Tersedia tempat mandi juga, supaya pulang dalam keadaan bersih. 

Zirco menikmati sekali selama di ZooMarine, bahkan sampai hampir tutup dia masih ingin ke taman kupu-kupu. Dan benar, kupu-kupu dibiarkan terbang bebas di sebuah taman besar. Pengunjung bisa melihat kupu-kupu dari dekat. Dan disediakan kaca pembesar untuk anak-anak yang ingin tahu detail bentuk kupu-kupu. 

Ada rumah pembiakan kepompong juga. Belum seluruh wahana yang dikunjungi Zirco. Harusnya memerlukan waktu 2 hari. Namun waktu kita terbatas di Algarve. 

Berlibur ke Algarve bersiap gosong. 4 hari berturut-turut kegiatannya berenang di kolam renang hotel dan juga seharian di ZooMarine. Dua kali pergi ke mall yaitu Algarve Shopping Mall dan MAR Shopping Center. Kedua Mall terbaik dan terbesar. 

Berkunjung ke kota baru wajib hukumnya untuk mengunjungi mall. Karena kami bukan anak pantai ataupun anak gunung.  Hahaha. Di mall juga menjadi alternatif membeli makan siang. Foodcourt mall selalu menjadi pilihan tepat. Karena ada fast food McD, KFC, Burger king, dan Taco Bell. Harganya ramah di kantong, anak-anak suka, dan anti ribet. 

Fast Food di sini harganya 50% lebih murah. Misal dengan harga 5 Euro di KFC sudah mendapatkan paket kids menu. Murah meriah dan kenyang. 

Ada 1 kuliner yang mencuri hati kami, sampai jatuh cinta dan ingin balik lagi dan lagi. Clay Oven Indian Kitchen. Restoran mewah yang terletak di pusat kota. Asal pilih restoran yang review nya bagus dan punya lahan parkir. Dan ternyata seenak itu. 

Albufeira-1.jpg4.jpg

Owner dan seluruh karyawannya asli dari India. Menu spesial Lamb Pathia dan Butter Chicken menjadi favorit kami. 3x kesana, untuk makan malam, makan siang, dan membungkus makanan untuk dibawa pulang ke Lisbon. Sekali makan untuk berempat kurang lebih 40-50 euro.

Pulang ke Lisbon dengan hati sangat berat. Karena ternyata 5 hari tidak cukup. Suatu saat kami akan pasti balik lagi ke Algarve. Balik ke Hotel Alfagar Alto da Colina, Zygmund sudah semakin besar akan balik ke ZooMarine untuk menikmati semua wahana. Mami akan bali me time di Bali Spa Albufeira, dan pasti akan makan di Clay Oven Indian Kitchen lagi dan lagi. 

Perjalanan darat Algarve – Lisbon dengan mobil memakan waktu kurang lebih 3 – 4 jam. Kalau super ngebut dan tanpa berhenti mungkin bisa 2,5 jam. Terjangkau. Harga bayar toll sekitar 20 euro sekali jalan. Tidak terlalu mahal. Jalan toll juga sangat nyaman, tidak macet, dan jalanan bagus. Portugal termasuk ke 15 negara yang memilik infrastruktur jalan terbaik di dunia. Adeus Algarve, Ate a proxima Albufeira, Good bye seluruh pengalaman indah liburan musim panas tahun ini. Happy holiday kawan pembaca.(*)

Pewarta : -
Editor : Slamet Oerip Prihadi
Sumber :

Komentar Anda