Gus Ipul: Normalkan Kembali Akses Sosial Ekonomi Masyarakat Pasca Banjir

Wakil Gubernur Jatim, Drs. H. Saifullah Yusuf saat meninjau beberapa titik banjir di Kaupaten Trenggalek, Jumat (19/08/2016). (Foto: Arif Afandi/CoWasJP.com)

COWASJP.COM – ockquote>

O l e h: Arif Afandi

-------------------------

BANJIR yang menggenangi beberapa kecamatan di Kab. Trenggalek telah usai. Oleh sebab itu hal utama yang harus dilakukan adalah menormalkan kembali beberapa akses sosial ekonomi masyarakat yang mengalami kerusakan.

Demikian disampaikan Wakil Gubernur Jatim, Drs. H. Saifullah Yusuf saat meninjau beberapa titik banjir di Kab. Trenggalek, Jumat (19/8).

Menurutnya, perbaikan beberapa infrastruktur yang merupakan akses sosial dan ekonomi sangat dibutuhkan. Diantaranya memperbaiki beberapa jembatan yang tergerus air, membersihkan jalan dari bebatuan tanah longsor, membangun kembali fasilitas umum seperti sekolah, masjid, dan rumah warga.

"Akses sosial yang juga harus menjadi perhatian adalah dibangunnya beberapa sekolah yang rusak. Langkah cepat dilakukan oleh Pemkab Trenggalek dengan membuat sekolah darurat untuk menampung siswa agar tetap memperoleh pendidikan meskipun banjir baru menerjang sekolahnya,"ujarnya Gus Ipul sapaan Wagub Jatim.

Ia menjelaskan, pemkab bekerjasama dengan pihak terkait harus memetakan akses ekonomi dan sosial yang rusak. Kemudian dihimpun oleh Ketua RT atau Kades yang kemudian ke Bupati agar bisa disampaikan ke Gubernur Jatim untuk memperoleh bantuan sesuai dengan kerusakan yang ada

"Tujuannya agar semua kegiatan ekonomi dan akses akses umum bisa kembali digunakan. Data kerugian harus segera dibuat agar masyarakat bisa memanfaatkan semua fasilitas seperti awalnya," ungkapnya 

Gus Ipul menjelaskan, Pemprov jatim bekerjasama dengan BPBD langsung memberikan bantuan makanan dan minuman untuk suplai masyarakat yang terkena banjir wilayahnya. Selain makanan dan minuman, sudah ada dokter dan perawat yang siap di Posko Kesehatan di setiap kecamatsn guna membantu apabila dibutuhkan. Perlengkapan obat-obatan juga siap agar bisa digunakan.

Penyebab banjir, ugkapnya adakah volume air karena hujan yang cukup deras sehingga aliran air yang turun cukup banyak. Air tersebut berasal dari Ponorogo dan Gunung di Kampak. Dengan volume seperti itu menyebabkan beberapa jembatan jebol, jalan rusak, rumah warga tergenangi air sampai 150 cm, dan terjadinya longsor.

gus-iful-cowas-1uGOQU.jpg

Wakil Gubernur Jatim, Drs. H. Saifullah Yusuf. (Foto: Arif Afandi/CoWasJP.com)

"Longsor yang cukup parah adalah di salah satu jalan yang menuju ke wilayah Munjungan. Jalan tersebut merupakan jalan satu-satunya yang bisa diakses warga. Oleh sebab itu, sejak tanggal 15 Agustus 2016 sudah dikerajkan petugas terkait untuk membersihkan jalan dari tanah longsor agar bisa dilewati warga ,"ucapnya.

Selain itu, Gus Ipul turut memuji Bupati dan Wakil Bupati Kab. Trenggalek yakni Emil Dardak dan M. Nur Arifin yang tanggap memberikan bantuan dalam penanganan banjir. Dimana langsung memberikan bantuan nyata dengan turun langsung ke lokasi melihat secara dekat kerusakan akibat banjir "Tanpa menunggu bantuan turun Bupati dan Wabup Kab. Trenggalek langsung meninjau warganya. Hak yang bagus dan patut dicontoh pemimpin lainnya,"tambahnya

Sementara itu, Bupati Kab. Trenggalek Emil Dardak mengatakan banjir ini berdampak terhadap kurang lebih 30 ribu jiwa, dan sekitar 7.500 rumah rusak. Dari jumlah tersebut masih belum diketahui berapa yang rusak berat dan ringan. 

" Dengan jumlah tersebut merupakan skala yang tidak bisa ditanggung oleh Kabupaten, harus ada bantuan dari Pemprov Jatim. Dan tidak menutup kemungkingan mendapat bantuan dari pihak swasta agar aktifitas masyarakat bisa kembali normal.

Saat peninjauan Wagub Jatim didampingi Bupati dan Wakil Bupati Kab. Trenggalek yakni Emil Dardak dan M. Nur Arifin meninjau tiga titik banjir dan longsor yaitu meninjau akses jalan yang tertutup tanah longsor di Desa Ngadimukyo yang merupkan satu-satunya akses menuju Munjungan, kemudian ke Desa Ngrayung meninjau wilayah yang ketika banjir sebagian besarnya terendam  kurang lebih 150cm, dan meninjau jembatan yang putus di Desa Sukorejo.

Pewarta :
Editor :
Sumber :

Komentar Anda